• Selamat Datang di SmilePedia Blog

    Terimakasih telah berkenan mengunjungi blog ini. SmilePedia Blog adalah sarana untuk belajar sistem operasi berbasis Linux/Ubuntu. Blog ini dibuat karena kami ingin berbagi informasi seputar Ubuntu. Kami harap tutorial-tutorial yang kami tulis dapat dipahami secara mudah dan jelas.

  • Mau Bikin Website + Hosting Murah AbizZ? Ke Rajawebhost.com aja!

    Satu lagi penyedia layanan Web Hosting dan Domain terbaik nomor 1 dan termurah di Indonesia yaitu Rajawebhost.com. Garansi 14 hari uang kembali, proses aktivasi cepat dalam hitungan detik, memberikan kecepatan akses yang tiada tara, dan masih banyak lagi fitur menarik lainnya. Langsung saja ke Rajawebhost.com. Baca selengkapnya di sini!!

  • Download Ubuntu 12.10 (Quantal Quetzal) Final

    Quantal Quetzal sudah dirilis dan tersedia untuk di-download. Quantal Quetzal membawa berbagai update seperti kernel 3.5, lingkungan desktop Gnome 3.6.0, dan interface Unity 6.8, serta aplikasi perkantoran seperti LibreOffice 3.6.2

  • Hal Yang Seharusnya Dilakukan Setelah Menginstal Ubuntu 12.10

    Setelah Anda menginstal Ubuntu 12.10 Quantal Quetzal, ada beberapa hal yang perlu dilakukan. Artikel ini bertujuan untuk memberi panduan kepada pemula di Ubuntu mengenai apa yang harus dilakukan setelah menginstal Ubuntu 12.10.

  • Ubuntu 13.04 (Raring Ringtail) Hadir Dengan LibreOffice 4.x Series

    Beberapa inovasi sudah beredar bahwa Ubuntu 13.04 akan diberi nama Raring Ringtail, dan berita terbaru ini mengacu pada LibreOffice yang akan dipasang pada Ubuntu 13.04 yaitu pada versi 4.x. series

Sunday, March 25, 2012

Apa yang Baru pada Windows 8 Desktop, Start Search, dan Start Screen?


Windows 8 hadir dengan fitur baru, elemen Metro-UI, Apps Metro Full Screen, dan banyak perubahan lainnya. Di antara semua yang berhubungan dengan perangkat tambahan UI, utilitas dan fitur asli, Windows 8 Desktop, Metro Start Screen dan Windows 8 Start Search yang paling jelas perubahannya. Windows 8 telah benar-benar diubah dengan tampilan baru yaitu Metro, disertai dengan beberapa fitur baru dan menarik. Dalam postingan ini, saya akan menggali jauh lebih dalam tentang fitur-fitur dan elemen-elemen yang ditawarkan oleh Windows 8.


Desktop Windows 8
Berbeda dengan windows 7, seteleh proses booting selesai sistem akan menampilkan layar Login. Pada Windows 8 pengguna akan disapa dengan tampilan Metro Start Screen. Terinspirasi dari Windows Phone 7 Metro UI, Windows 8 Start Menu akan menampilkan daftar aplikasi default pada ubin Metro yang bertindak sebagai shortcut untuk Desktop, Control Panel, Windows Explorer, Aplikasi Cuaca, RSS, Wondows App Store, Internet Explorer, dan aplikasi lainnya yang terinstal. Untuk menjalankan Desktop silahkan klik ubin Desktop di bawah.


Satu hal yang akan segera Anda lihat ketika anda membuka desktop Windows 8 adalah tidak adanya tombol Windows Start. Ketika Anda mengarahkan mouse ke sudut kiri bawah layar maka akan menampilkan Thumbnail Start Screen. Jika thumbnail itu Anda klik maka Anda akan dibawa ke layar Start Windows 8 dan memungkinkan Anda untuk menjalankan aplikasi Metro dan shortcut Windows Explorer.


Desktop Windows 8 memiliki banyak aplikasi yang tersembunyi dan hanya dapat dilihat dengan aplikasi yang terkait dengan itu. Misalnya ketika Anda Plug-In dengan perangkat penyimpanan eksternal, Anda akan menemukan pemberitahuan di pojok kanan atas berbasiskan Metro Auto-Run Pop-Menu. Ini memungkinkan Anda membuka folder tersebut, menggunakan perangkat untuk mempercepat sistem menggunakan ReadyBoost, atau mengkonfigurasi drive untuk cadangan.


Tampilan Desktop Windows 8 dan Metro Start Screen akan membiarkan Anda membuka Charms-Bar yang berada pada sisi kanan layar dengan mengarahkan mouse ke sudut kanan atas atau bawah layar atau dengan menekan tombol kombinasi (Windows + C). Charms-Bar akan memberikan Anda akses ke Search, Share, dan Sistem Settings. Charms-Bar ini juga akan menunjukkan waktu saat ini, tanggal, status internet, dan tingkat baterai di sudut kiri bawah.


Panel Settings pada Windows 8 dapat diakses melalui Charms-Bar atau dengan menekan tombol (Windows + I), di dalamnya tidak hanya terdapat pilihan tombol Power saja, seperti Shutdown, Restart, dll. Tetapi juga banyak jalan pintas untuk pengaturan sistem termasuk, pemberitahuan, jaringan, volume, power, dll.


Mungkin aspek yang paling menarik pada Windows 8 adalah Switc List (dapat diakses melalui sidebar kiri) yang secara default tersembunyi, tapi ketika Anda mengarahkan mouse ke pojok kiri atas layar maka semua aplikasi metro yang aktif akan ditampilkan. Sidebar kiri ini akan membuat navigasi lebih cepat untuk mengakses semua aplikasi yang sedang berjalan di Background.


Windows 8 Start Search
Seperti panel settings pada Desktop Windows 8, Start Search juga dapat diakses melalui Charm-Bar. Ini berisi beberapa kategori yang telah ditentukan seperti Apps, Settings, dan Files bersama dengan daftar aplikasi yang terinstall yang akan membantu pengguna untuk menemukan dan menjalankan aplikasi dengan cepat.




Tidak seperti fitur Search pada Windows 7, yang menampilkan hasil pencarian di Windows Explorer. Fitur Search di Windows 8 akan menampilkan Panel Search meluas di ke seluruh layar, ini akan memungkinkan anda melihat item pencarian yang telah disaring serta kategori pencarian. Selain membuka file/ folder dan menjalankan aplikasi, Anda juga dapat klik kanan untuk menjalankan aplikasi sebagai Administrator, Open New Window, dan Open File Location, Pin to Taskbar, dan Start Screen.




Untuk melakukan pencarian online, Anda harus sign in dengan account Microsoft. Cukup masukkan kata kunci yang ingin Anda cari dan tekan Enter untuk membiarkan Windows Search mengambil hasil dari sumber online. Namun, Anda dapat melihat hasil pencarian Bing untuk kata kunci pencarian tertentu dengan mengklik Internet Explorer.

Windows 8 Start Menu
Jika Anda ingin menyatukan semua komponen penting bersama dengan Windows Explorer, Desktop, Aplikasi yang terinstal, Task Manager, Widget, dll dalam satu antarmuka, gunakanlah Start Screen Windows 8 di depan Anda. Start Menu pada Windows 8 dirancang untuk mengakses semua elemen pada PC Anda tanpa harus membuka beberapa Jendela Explorer. Secara default, Start Screen berisi Internet Explorer, Desktop, Wondows Explorer, shortcut aplikasi, Task Manager, Computer, dan banyak Widget lainnya. Anda dapat meletakkan banyak aplikasi, folder, shortcut, maupun widget yang Anda inginkan ke dalam Start Screen pada Windows 8.


Anda dapat merubah posisi ubin pada Start Screen dengan cara drag-drop ke area yang Anda inginkan. Scroll Bar yang ada di bagian bawah juga akan membantu Anda menavigasi antarmuka Start Screen pada Windows 8. Ketika Anda mengklik User Tile, maka akan memberikan pilihan untuk logoff, mengunci layar, dan menambahkan pengguna baru.


Itu saja untuk saat ini. Fitur dan pilihan yang terkait dengan Desktop Windows 8, Start Search, dan Start Menu tidak hanya akan membantu Anda mengelola aplikasi Desktop pada Windows 8 dan Metro berbasis Full-Screen aplikasi, tetapi juga akses sistem utilitas dan pengaturan. Kami sudah mencoba untuk menutupi aspek yang paling menonjol dari Start, Search Screen dan Desktop. Jika Anda berpikir bahwa ada fitur baiknya menambahkan ke dalam daftar, beritahu kami dalam komentar.

Semoga berguna...
::Salam Smile:: :-)

0 comments:

Post a Comment

Terimakasih telah berkenan mengunjungi dan meninggalkan komentar di blog ini. Saran dan komentar Anda sangat membantu kami dalam meningkatkan kualitas Artikel yang kami tuliskan.

Follow Us

Follower