• Selamat Datang di SmilePedia Blog

    Terimakasih telah berkenan mengunjungi blog ini. SmilePedia Blog adalah sarana untuk belajar sistem operasi berbasis Linux/Ubuntu. Blog ini dibuat karena kami ingin berbagi informasi seputar Ubuntu. Kami harap tutorial-tutorial yang kami tulis dapat dipahami secara mudah dan jelas.

  • Mau Bikin Website + Hosting Murah AbizZ? Ke Rajawebhost.com aja!

    Satu lagi penyedia layanan Web Hosting dan Domain terbaik nomor 1 dan termurah di Indonesia yaitu Rajawebhost.com. Garansi 14 hari uang kembali, proses aktivasi cepat dalam hitungan detik, memberikan kecepatan akses yang tiada tara, dan masih banyak lagi fitur menarik lainnya. Langsung saja ke Rajawebhost.com. Baca selengkapnya di sini!!

  • Download Ubuntu 12.10 (Quantal Quetzal) Final

    Quantal Quetzal sudah dirilis dan tersedia untuk di-download. Quantal Quetzal membawa berbagai update seperti kernel 3.5, lingkungan desktop Gnome 3.6.0, dan interface Unity 6.8, serta aplikasi perkantoran seperti LibreOffice 3.6.2

  • Hal Yang Seharusnya Dilakukan Setelah Menginstal Ubuntu 12.10

    Setelah Anda menginstal Ubuntu 12.10 Quantal Quetzal, ada beberapa hal yang perlu dilakukan. Artikel ini bertujuan untuk memberi panduan kepada pemula di Ubuntu mengenai apa yang harus dilakukan setelah menginstal Ubuntu 12.10.

  • Ubuntu 13.04 (Raring Ringtail) Hadir Dengan LibreOffice 4.x Series

    Beberapa inovasi sudah beredar bahwa Ubuntu 13.04 akan diberi nama Raring Ringtail, dan berita terbaru ini mengacu pada LibreOffice yang akan dipasang pada Ubuntu 13.04 yaitu pada versi 4.x. series

Sunday, September 23, 2012

Cara Memperbaiki GRUB2 pada Ubuntu 12.10/12.04 dengan Live CD


repair_grub2

Apakah Anda menginstal OS lain (Windows misalnya) dengan Ubuntu dan grub2-nya hilang, atau apakah Anda mengubah beberapa pengaturan yang mengakibatkan grub2 menjadi hilang? Nah, bagaimana cara memperbaikinya. Silahkan simak tutorial Cara Memperbaiki GRUB2 pada Ubuntu 12.10/12.04 dengan Broken Recovery Mode di bawah ini.
Masalah Anda dapat diperbaiki dengan CD instalasi Ubuntu yang akan memungkinkan Anda untuk menginstal ulang grub2 menggunakan beberapa perintah di terminal. Booting menggunakan Recovery Mode tidak memungkinkan dalam kasus ini karena menu boot GRUB tidak lagi tersedia.

Cara Memperbaiki Grub2
Boot menggunakan Live CD Ubuntu 12.10/12.04 dan klik "Try Ubuntu without installing".

repair_grub2

Setelah desktop muncul, kita perlu me-mount partisi root sehingga kita memberikan hak akses pengguna Live CD menjadi read/write pada file sistem dan folder. Mari kita kenali dulu partisi mana yang terinstal ubuntu dengan menggunakan perintah ini:

sudo fdisk -l

(Catatan: Terminal tidak dapat dijalankan dengan menekan tombol Ctrl + Alt + T)

Nah, sekarang kita tahu partisi mana yang terinstal Ubuntu. Lihat label yang bertuliskan kata "Linux", di partisi inilah sistem Ubuntu bekerja. Lihat gambar di bawah ini:

repair_grub2

Jalankan perintah di bawah ini secara berurutan untuk me-mount partisi root:

sudo mkdir -p /media/ubuntu
sudo mount /dev/sda1 /media/ubuntu

Kemudian Anda perlu me-mount folder sistem tersebut untuk menggunakannya pada lingkungan desktop Anda saat ini:

sudo mount --bind /dev /media/ubuntu/dev
sudo mount --bind /proc /media/ubuntu/proc
sudo mount --bind /sys /media/ubuntu/sys

Sekarang chroot ke hard drive Anda dengan perintah berikut:

sudo chroot /media/ubuntu

Dan sekarang Anda telah mendapatkan akses read/write pada partisi root Anda. Untuk menginstal grub2, Anda perlu menggunakan salah satu dari dua perintah di bawah ini:

grub-install /dev/sda

atau

grub-install --root-directory=/media/ubuntu /dev/sda

(Catatan: "sudo" tidak diperlukan karena Anda login sebagai root sekarang)

Jika instalasi berhasil, maka Anda akan mendapatkan output seperti ini:

root@ubuntu:/# grub-install /dev/sda
Installation finished. No error reported.

Langkah terakhir dengan meng-update grub2 dengan perintah ini:

update-grub

Sekarang keluarkan CD instalasi Ubuntu Anda dan reboot sistem Anda untuk melihat apakah menu boot grub2 telah berhasil dipulihkan atau tidak. Anda dapat menggunakan aplikasi Boot Repair untuk memperbaiki grub2 seperti yang ditunjukkan pada artikel ini.

.:Salam Smile:.
:D

4 comments:

Unknown said...

info yg sangat bermanfaat mas.

follow back juga di http://4dream1986.blogspot.com n jng lupa komentary jg

xxkampus said...

Terimakasih kawan..

Koneksi lagi nyut2an nih, tp akn sgera sy follow back.
Maklum di desa, :D.

Ade Malsasa Akbar said...

Di desa bisa melakukan hal hebat seperti ini? Bagus sekali, Mas. Teruslah berjuang.

Ayo main ke blog saya :D

xxkampus said...

Ade Malsasa@ Trimakasih kawan, asal ada jaringan internet wlwpun dikit kn bisa dimanfaatkn..^^

Post a Comment

Terimakasih telah berkenan mengunjungi dan meninggalkan komentar di blog ini. Saran dan komentar Anda sangat membantu kami dalam meningkatkan kualitas Artikel yang kami tuliskan.

Follow Us

Follower

Kode Worker

Blog Archive