Baiklah sobat Smile, pada posting kali ini SmilePedia akan memberikan tutorial mudah bagaimana cara membuat desktop yang indah dengan conky. Jadi tutorial kali ini akan membahas cara menginstal conky Gotham pada desktop Linux Anda. Conky Gotham ini sudah dimodifikasi untuk beberapa lingkungan desktop Linux seperti Gnome Shell, Unity, Cinnamon, Gnome Classic, Mate, dan lain-lain serta untuk Ethernet dan Wifi. Gotham Conky menampilkan penggunaan CPU, penggunaan memori, penggunaan HDD, waktu dan tanggal, dan penggunaan internet.
Untuk menginstal Gotham Conky pertama-tama Anda harus menginstal Conky di sistem Anda dengan menjalankan perintah berikut pada terminal:
sudo apt-get install conky conky-all
Untuk distro lain, instal dengan perintah masing-masing distro.
Download startup script dengan perintah ini:
wget -O .start-conky http://dl.dropbox.com/u/53319850/NoobsLab.com/.start-conky
chmod +x .start-conky
Sekarang Anda buka Startup Aplication, klik Add maka akan memunculkan kotak dialog lalu klik Browse kemudian tekan tombol Ctrl + H untuk menampilkan hiden file. Cari file .start-conky yang Anda download tadi.
1. Gotham Conky untuk Unity, Gnome Classic, Mate, dan lain-lain)
- Untuk Ethernet
wget -O gotham-conky-eth-u.zip http://dl.dropbox.com/u/53319850/NoobsLab.com/conky/gotham-conky-eth-u.zip
unzip gotham-conky-eth-u.zip
sudo rm gotham-conky-eth-u.zip
- Untuk Wifi
wget -O gotham-conky-wlan-u.zip http://dl.dropbox.com/u/53319850/NoobsLab.com/conky/gotham-conky-wlan-u.zip
unzip gotham-conky-wlan-u.zip
sudo rm gotham-conky-wlan-u.zip
2. Gotham Conky untuk Gnome Shell dan Cinnamon
- Untuk Ethernet
wget -O gotham-conky-eth-gs.zip http://dl.dropbox.com/u/53319850/NoobsLab.com/conky/gotham-conky-eth-gs.zip
unzip gotham-conky-eth-gs.zip
sudo rm gotham-conky-eth-gs.zip
- Untuk Wifi
wget -O gotham-conky-wlan-gs.zip http://dl.dropbox.com/u/53319850/NoobsLab.com/conky/gotham-conky-wlan-gs.zip
unzip gotham-conky-wlan-gs.zip
sudo rm gotham-conky-wlan-gs.zip
Selamat mencoba.
.:Salam Smile:.
:D
6 comments:
nyimak aja sob, ane ga pake ubuntu, salam kenal mohoon dukungnnya gan
Silahkan kawan,,semoga bermanfaat.
^^
menyimak sob...o y, gmana cra install gnome diubunu? Makasih sob...
Bisa gunakan perintah ini gan:
sudo apt-get install gnome-shell
ada fedora untuk galaxy ace gak gan????
Gan, punya conky yang segi enam kayak sarang lebah g? Ane lupa apa namanya.. please share dong.. ditunggu ya..? Trims :)
Post a Comment
Terimakasih telah berkenan mengunjungi dan meninggalkan komentar di blog ini. Saran dan komentar Anda sangat membantu kami dalam meningkatkan kualitas Artikel yang kami tuliskan.